LATAR BELAKANG

Assalamualaikum wr. Wb.
Puji dan syukur senantiasa kita panjatkan ke hadirat Allah swt atas segala nikmat dan karunia-Nya. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah saw, keluarga, sahabat, dan para pengikutnya. Amin.
Berawal dari adanya keinginan untuk berbagi dengan sesama, saling tolong menolong dalam kebaikan, keinginan untuk berkurban. Selain itu dibidang usaha Banyak pedagang kecil terjerat rentenir. Labanya tak seberapa, tapi harus membayar pinjaman berbunga. Rata-rata, lanjutnya, bunganya sampai 30 persen dari pinjaman.
Atas hal tersebut, Alfarouq berinisiatif untuk mengelola dana infaq yang bergulir tanpa riba. Bahkan, peminjam dibiasakan berinfaq. Selain itu dengan pengelolaan dana infaq, kita dapat berbagi dengan sesama, tolong menolong, meringankan beban saudara kita yang sedang mendapat ujian.
Dana Infaq yang terkumpul baik dari Internal (anggota halaqoh) maupun eksternal (pihak lain) dinamai “Dana Infaq Alfarouq ( DIA )”.  Sesuai  ketentuan hukum yang berlaku, DIA memang belum tercatat di Departemen Sosial RI sebagai organisasi pemgelola infaq dan belum memiliki bentuk badan hukum , tetapi insyaallah dana infaq ini akan dikelola dengan profesional dan amanah.
Insyaallah dengan Ijin Allah Swt dan Usaha yang maksimal, kita dapat mengelola “Dana Infaq Alfarouq (DIA)” dengan Profesiaonal dan amanah. Semoga hidayah dan rahmah Allah swt selalu tercurah kepada kita semua. Amin.
Wassalamualaikum wr. wb.